Selasa, 14 Februari 2017

Tips memiliih Cincin Kawin

Cincin kawin dari awal penggunaanya memang sangat spesifik yaitu untuk melangsungkan acara perkawinan atau mas kawin. Berbagai model cincin nikah banyak beredar dipasaran dengan desain yang sangat menarik, namun hal ini mungkin malah akan membuat bingung dalam memilih model cincin yang sesuai keinginan karena bagus semua :D . Ada juga yang bingung karena perbedaan pendapat antara pasangan laki laki dan perempuan, pasangan pria ingin desain A sedangkan pasangan wanita ingin desain B. Solusi yang tepat adalah konsultasi kepada penjual perhiasan untuk mendapat pencerahan mana pilihan terbaik tanpa mengesampingkan keinginan pasangan.
cincin kawin palladium
Bahan untuk cincin kawin juga harus menjadi pertimbangan tersendiri. Untuk pasangan muslim tentu saja mempelai pria tidak boleh menggunakan bahan dari emas (aurum) cincin kawin muslim yang umum dipakai adalah perak atau palladium untuk laki laki. Mungkin ada yang bertanya apakah emas putih  diperbolehkan untuk cincin kawin pria muslim? jawabannya adalah tidak karena cincin emas putih  juga terbuat dari emas kuning yang di campur alloy. Antara perak dan palladium manakah pilihan yang lebih bagus? tentu saja palladium karena sangat awet dari pada perak. Perhiasan perak lambat laun akan teroksidasi oleh asam sehingga akan menghitam, sedangkan bahan palladium sangat awet dan tida akan menghitam kecuali hanya pada bagian sambungannya aja. Bagi wanita dapat menggunakan bahan apa saja tidak ada batasan tertentu, bisa perak, emas kuning, emas putih atau bisa juga bahan palladium. Apabila anda mencari bahan dengan perawatan minimal pilihlah emas kuning karena bahan ini sangat awet. untuk bahan palladium dan emas putih mungkin perlu perawatan khusus. dan untuk bahan perak tidak saya rekomendasikan untuk jangka panjang dengan alasan yang sudah saya kemukakan diatas.

Harga adalah salah satu masalah yang mungkin paling jadi pertimbangan dalam memilih cincin kawin. Biaya pernikahan biasanya sudah dipersiapkan jauh jauh hari termasuk budget untuk pembelian cincin maka dari itu sebaiknya konsultasi ke penjual cincin agar bisa diarahkan ke pilihan yang paling optimal baik dari segi keinginan pasangan maupun kualitas bahan pembuat cincin. 

Bagi anda yang memesan cincin secara online kebanyakan memalui proses PO atau made by order sehingga anda perlu memikirkan waktu pembuatan dan waktu pengiriman. Waktu yang cukup adalah minimal 2 bulan sebelumnya karena pembuatan cincin terutama cincin palladium dan emas putih membutuhkan waktu sekitar 2-4 minggu. Kemudian waktu pengiriman berkisar 1-14 hari tergantung lokasi anda tinggal. 

untuk referensi desain cincin kawin yang akan anda pesan bisa dicari di internet atau penjual cincin terpercaya semisal kireina jewelry jogja dengan alamat web di www.cincinkawinmu,com , anda juga bisa memesan desain custom atau desain anda sendiri. Mencari referensi model ini sangat penting sehingga saat anda memesan cincin anda juga sudah mempunyai gambaran cincin yang akan dipesan.
dari uraian singkat diatas saya harap anda mempunyai gambaran yang jelas tentang bagaimana tips memilih cincin kawin. Semoga acara pernikahan anda dimudahkan

Minggu, 12 Februari 2017

Cincin Tunangan Tercantik 2017

Cincin tunangan biasanya berfungfi sebagai pengikat antara dua insan yang memadu kasih untuk menuju ke jenjang yang lebih serius, biasanya menandakan sebagai persiapan suatu pernikahan.
cincin tunangan

Filosofi Cincin tunangan di pakai dijari manis kiri sebernarnya tidak berlaku di semua negara, misalnya di amerika, inggris dan kanada memang dipakai ditangan kiri. Berbeda dengan negara jerman Norwegia dan india justru dipakai dijari manis kanan. Bagaimana dengan indonesia? yah negara ini memang termasuk tidak jelas sehingga mau dipakai di manapun sah sah saja.

Awal acara pertunangan terjadi sejak perang dunia ke 2 yang umum bahwa ada 2 acara yang harus diikuti 2 insan sebelum resmi menjadi suami istri, yaitu pertunangan dan pernikahan. Kedua acara tersebut diharuskan memakai cincin tunangan dan cincin kawin. sebenarnya ada yang menganggap bahwa saat itu cincin bukanlah pengikat hubungan cinta melainkan pertanda bahwa pihak pria sudah mapan secara ekonomi.

Di amerika jika suatu pertunangan gagal maka boleh mengambil cincinnya kembali. lain lagi di agama hindu yang pertunangan menggunakan cincin dijari kaki. Di Amerika permata pada cincin tunangan menggunakan batu yang ukurannya jauh lebih kecil daripada cincin kawin sehingga keduanya terlihat berbeda

Lalu adakah penggunaan cincin tunangan dalam islam? jawabannya adalah tidak karena dalam islam pacaran saja tidak boleh dan sudah melakukan dosa apalagi harus tunangan dulu sebelum menikah. Wahai pemuda jika kalian sudah mampu segera nikahi orang yg kalian cintai